Pergerakan IHSG pekan ini berpotensi untuk dipengaruhi beberapa rilis data ekonomi domestik serta sentimen global. Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengumumkan tingkat inflasi bulan Agustus 2021, dimana survei ekonom memperkirakan laju inflasi pada level 0,05% secara bulanan dan 1,6% secara tahunan. Pelaku pasar juga akan mencermati data PMI Manufaktur yang turun drastis ke level 40,1 pada bulan sebelumnya. Dari sentimen global, investor akan bereaksi pada arah kebijakan moneter The Federal Reserve yang diumumkan dari hasil pertemuan tahunan Jackson Hole akhir pekan lalu.

Download laporan lengkapnya di SINI.