BI 7DRRR 3,50% Jaga GDP 2Q22. Selain Core CPI Mei rendah sebesar 2,58% YoY (Vs. target BI 3+/-1%), NHKSI Research melihat BI 7DRRR tetap 3,50% guna menjaga momentum pertumbuhan GDP 2Q22, seiring masih terkendalinya capital outflow. Adapun Cadev Mei terjaga USD 135,6 miliar, cukup memberikan ruang intervensi BI pada rupiah yang mendekati IDR14.900/USD. Sepekan lalu, IHSG ditutup menguat 1,5% ke level 7.042. Consumer Non-Cyclicals, yang resilient terhadap inflasi tinggi, pimpin penguatan sektoral naik hingga 5,7%. Kemudian, diikuti sektor infrastruktur naik 3,3%, seiring dimulainya pembangunan infrastruktur dasar IKN Nusantara. Pergerakan IHSG ini, sejalan dengan penguatan pasar SUN, jelang berakhirnya Front Loading Strategy pemerintah periode 1H22, dan komitmen the Fed untuk tetap Hawkish di hadapan Kongres.

Download full report HERE.