Bursa saham AS mampu rebound pada penutupan perdagangan (24/02); ditopang oleh aksi bargain hunting pada saham-saham teknologi yang mendorong Nasdaq naik 3,34%. Investor mencermati reaksi para pemimpin dunia pasca Rusia melancarkan invasi skala penuh terhadap Ukraina. Presiden AS Joe Biden kembali mengumumkan sanksi baru yang akan mempersulit Rusia dalam mengimpor peralatan teknologi.

IHSG kembali tertekan oleh sentimen dimulainya perang Rusia-Ukraina; dengan koreksi 1,48% ke level 6.817 kemarin. Investor asing tercatat terus melakukan aksi beli bersih senilai Rp 899 miliar, sementara sektor energi masih mampu menguat 2,23% di tengah melonjaknya harga-harga komoditas. Secara teknikal, indeks acuan diperkirakan masih akan bergerak volatil dengan proyeksi rentang pergerakan di 6.750-6.950.

Download full report HERE.