Government Bonds
Pemerintah memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di sejumlah daerah hingga 9 Agustus 2021. Hal ini, membuat pelaku pasar kembali melakukan aksi beli selektif Surat Berharga Negara (SBN). IHS Markit melaporkan aktivitas manufaktur yang turun ke level 40,1 dari sebelumnya 53,4. PMI manufaktur Indonesia mengalami kontraksi, pasca ekspansi dalam 8 bulan berturut-turut.

Corporate Bonds
Obligasi dan Sukuk Pegadaian Raih Peringkat idAAA. Pegadaian (Persero) memperoleh peringkat idAAA atas dua obligasi dan satu sukuknya dari Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Pegadaian memperoleh peringkatnya idAAA untuk Obligasi Berkelanjutan IV Tahap II Tahun 2020 Seri A, dan Obligasi Berkelanjutan I Tahap I Tahun 2011 Seri C. Lalu, disematkan peringkat idAAA(sy) untuk Sukuk Mudharabah I Tahap III Tahun 2020 Seri A. Kesiapan Pegadaian melunasi surat utang tersebut, didukung arus kas internal bulanan sekitar IDR 11 triliun, dan fasilitas perbankan yang belum digunakan sekitar IDR 12,3 triliun. (Bisnis Indonesia)

Macroeconomy
Indeks Manajer Pembelian Manufaktur Turun ke Level 40,1. Sektor manufaktur Indonesia mengalami kontraksi pada bulan Juli di tengah peningkatan kasus Covid-19, yang menyebabkan PPKM Level 4 dan batasan yang lebih besar terhadap mobilitas penduduk. Efek dari kondisi ini berdampak dua kali lipat karena pemulihan ekonomi tertahan seiring dengan melambatnya permintaan, produksi, dan angka pekerjaan. Indeks Manajer Pembelian Manufaktur (PMI) Indonesia yang dirilis IHS Markit anjlok ke level 40,1 pada bulan Juli dari 53,5 pada bulan Juni. (Bisnis Indonesia)

Recommendations
Kontraksi Manufaktur Hindari Aset Berisiko. Di sisi lain, pelaku pasar berpeluang kembali minati instrumen safe haven. Hari ini, sebanyak lima seri fixed rate ditawarkan dalam lelang SUN. Selain SPN12211104 (Reopening), dan SPN12220527 (Reopening); pemerintah kembali tawarkan FR0090, FR0091, FR0088, FR0092, dan FR0089. Adapun sentimen eksternal, juga berasal dari pertumbuhan sektor manufaktur AS yang melambat di bulan Juli. ISM menyampaikan bahwa indeks aktivitas pabrik nasional AS turun ke 59,5; atau angka terendah sejak Januari.