Respon Positif Investor

Pasar memberikan tanggapan positif atas ketegasan BI untuk menaikkan suku bunga. Setelah menyentuh posisi 14.209, rupiah kembali bergerak ke posisi di bawah 14.000. Sementara itu di pasar obligasi, imbal hasil Surat Utang Negara (SUN) dengan tenor 10 tahun kembali turun ke posisi di sekitar 7,00% setelah sebelumnya menyentuh posisi 7,62%.

Pertahankan Laju Pertumbuhan

Salah satu kekuatiran dari sinyal kenaikan suku bunga oleh BI adalah potensi perlambatan pertumbuhan ekonomi. Ketegasan BI untuk menstabilkan pasar keuangan dikuatirkan akan berdampak pada terganggunya
tren laju pertumbuhan ekonomi yang kini stabil di atas 5%. Pada 2013 ketika BI menaikkan suku bunga acuaannya secara masif, pada pertengahan 2015,
pertumbuhan ekonomi konsisten turun hingga mencapai posisi terendah yakni 4,74%.

Download laporan lengkapnya di SINI