Ketiga indeks utama AS kembali menguat secara serempak pada penutupan perdagangan (02/09). Kenaikan ditopang oleh sektor energi yang mampu rebound seiring dengan peningkatan harga komoditas dunia. Fokus investor akan tertuju pada rilis data non-farm payrolls Agustus yang berpotensi untuk mempengaruhi pengambilan keputusan the Federal Reserve.

Dari bursa domestik, IHSG melanjutkan koreksi untuk hari kedua; dengan investor asing membukukan net sell sebesar Rp 91 miliar. Investor masih cenderung wait and see di tengah minimnya katalis positif di awal September. Menjelang akhir pekan, pergerakan IHSG memiliki peluang untuk rebound secara teknikal dengan proyeksi pergerakan di 6.000 – 6.169.

Download laporan lengkapnya di SINI.