Market Recap
Pada Jumat lalu (01/11) IHSG ditutup melemah, ditekan oleh sektor perbankan. JCI’s Top Losers: Misc. Ind. (-1.8%), Mining (-1.8%), Property (-1.0%).

INNI index ditutup melemah ditekan oleh saham-saham sektor konstruksi, seperti PTPP (-6,2%) dan WSKT (-3,9%). PTPP membukukan laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk senilai Rp544,47 miliar atau menurun 37,75%. Selain itu, WSKT juga membukukan penurunan pendapatan dan laba untuk 3Q19.

Daily Foreign & Domestic Sector Movement
IHSG mencatatkan net foreign sell pada Jumat (01/11) sebesar Rp215 miliar. Berbanding terbalik dengan IHSG, mayoritas bursa saham Asia menguat setelah data manufaktur Tiongkok mencatatkan hasil yang lebih baik dari perkiraan meskipun kesepakatan perdagangan AS-Tiongkok masih diliputi ketidakpastian. Dari sisi komoditas, harga CPO masih berada di dalam tren penguatan didorong oleh rencana Pemerintah Indonesia mengimplementasikan program B30 pada 2020. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ditutup menguat tipis sebesar 0,03 persen di level 14.039 per dolar AS.

Download laporan lengkapnya di SINI.