Pertumbuhan Kontrak Baru yang Konsisten dan Kuat
Dibandingkan dengan perusahaan konstruksi BUMN yang lain, PTPP memiliki track record pertumbuhan kontrak baru yang paling stabil di angka 20%-30% sejak 2015. Pada 11M17, PTPP berhasil membukukan kontrak baru sebesar Rp37,6 triliun, sedikit di bawah estimasi kami atas kontrak baru pada 2017 sebesar Rp40 triliun. Kami memperkirakan bahwa angka ini terlampaui sehingga PTPP mencatat pertumbuhan di atas 23%.

Konsistensi pertumbuhan dua digit pada kontrak baru ini justru ditopang oleh kemampuan PTPP dalam hal diversifikasi jenis kontrak. Hal ini berbeda dengan ADHI dan WIKA yang sangat didominasi oleh proyek raksasa, yakni LRT (light rail transit) dan HSR (high speed railway). Sementara itu, WSKT sangat terkonsentrasi pada proyek jalan tol.

 

Download laporan lengkapnya di SINI.