Pergerakan IHSG pekan ini berpotensi dipengaruhi oleh berbagai rilis data ekonomi dari dalam dan luar negeri. Investor akan memperhatikan rilis posisi cadangan devisa Mei 2021 serta Indeks Keyakinan Konsumen (IKK). Posisi Cadev Indonesia saat ini berada di angka USD 138,8 Miliar atau setara dengan 10 bulan impor. Sementara posisi IKK diharapkan terus membaik; setelah bulan lalu menembus ke atas level 100 untuk pertama kalinya sejak Maret 2020. Dari data global, pelaku pasar akan menunggu rilis tingkat Inflasi AS yang akan mempengaruhi arah kebijakan the Federal Reserve.

Download laporan lengkapnya di SINI.