-GOVERNMENT BONDS-
FR0081 at Par dalam Sepekan. SUN acuan tenor 5-tahun FR0081 diperdagangkan dalam kisaran harga 100,00-100,46 pekan ini, berdasarkan data Bloomberg. Volatilitas pada tenor menengah dan panjang, membuat pelaku pasar minati tenor pendek FR0081. Sejumlah investor merespon positif tren suku bunga rendah. Di sisi lain, BI diproyeksikan masih memiliki ruang melanjutkan pelonggaran kebijakan moneter pada Rapat Dewan Gubernur BI pada Kamis (16/07) pekan depan. Berdasarkan survei Bloomberg, suku bunga acuan BI 7-DRRR kembali dipangkas sebesar 25 bps dari 4,25% menjadi 4,00% pada periode Juli. Selain nilai tukar rupiah yang stabil, pemangkasan BI 7-DRRR pekan depan di tengah komitmen BI pada penurunan yield SBN, serta menambah likuiditas melalui quantitative easing.

Pemerintah Tambah Kuota ORI017. Tingginya animo masyarakat membuat pemerintah menambah kuota penerbitan ORI017 menjadi senilai IDR 17 triliun. DJPPR mencatatkan pemesanan ORI017 mencapai nilai IDR 18,33 triliun. Jumlah tersebut melebihi kuota yang ditetapkan di awal yaitu senilai IDR 5 triliun. Kami melihat, minat surat utang menjadi pilihan utama investor di tengah ketidakpastian ekonomi. Selain itu, tren suku bunga rendah membuat kupon ORI017 sebesar 6,4% menjadi atraktif. Adapun, kupon ORI017 ini, masih lebih besar dari suku bunga deposito perbankan kategori BUKU III dan BUKU IV. Sebagai catatan, ORI017 dapat diperdagangkan setelah melewati holding period selama dua bulan, atau melewati dua kali periode pembayaran kupon, yaitu setelah 15 September 2020. (Kontan, NHKSI Research)

-CORPORATE BONDS-
SMF Terbitkan Obligasi IDR 2,1 Triliun. Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF menerbitkan Obligasi Berkelanjutan dan Sukuk Mudharabah yang dananya akan dipakai untuk mendukung ekspansi penyaluran KPR, dimana data per 31 Maret 202 jumlahnya mencapai IDR 4,14 triliun. SMF merilis Obligasi Berkelanjutan V Sarana Multigriya Finansial Tahap IV Tahun 2020 dengan tingkat bunga tetap senilai IDR 2,11 Triliun. Obligasi ini terdiri dari dua seri, yaitu Seri A senilai IDR 1,68 triliun dengan kupon 6,75% tenor 370-hari; dan Seri B senilai IDR 424 miliar dengan kupon 8,10% tenor 5-tahun. Obligasi ini merupakan bagian dari Obligasi Berkelanjutan V SMF dengan total penerbitan mencapai IDR 19 triliun. SMF juga menerbitkan Sukuk Mudharabah Berkelanjutan I SMF Tahap II Tahun 2020 senilai IDR 346 miliar tenor 370-hari, di mana besarnya nisbah adalah 92,28% dengan indikasi bagi hasil 6,75% per tahun. (CNBC Indonesia)

-MACROECONOMY-
Penjualan Ritel Masih Turun. Hasil survei BI mencatat penjualan ritel bulan Mei 2020 sebesar 198,3 atau turun sebesar 20,6% YoY. Penurunan ini lebih dalam dari kontraksi April 2020 yang sebesr 16,9% YoY. Adapun penyebab penurunan penjualan bulan Mei, karena sebagian besar kota masih melaksanakan kebijakan PSBB. Penurunan penjualan terjadi pada kelompok barang lainnya, khususnya sub kelompok sandang yang mengalami kontraksi 74,0% YoY atau lebih dalam dari kontraksi April yang sebesar 70,9% YoY. Di sisi lain, pelonggaran PSBB dan pembukaan pusat perbelanjaan, akan mendorong pertumbuhan penjualan eceran. Diproyeksikan, indeks penjualan ritel Juni di level 199,9 atau mencatatkan penurunan yang lebih baik, atau hanya turun sebesar 14,4% YoY. (Kontan)

-RECOMMENDATION-
Pemerintah Tambah Suplai SUN hingga IDR 15 Triliun. Menteri Keuangan menyebutkan mulai Juli – Desember 2020, Kementerian Keuangan akan upsize target penerbitan SUN. Hal ini tertera dalam Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perpu) Nomor 1/2020 yang memungkinkan BI untuk membeli SUN melalui pasar perdana. Kebijakan burden sharing antara BI dan Kemkeu akan mendorong likuiditas di pasar SUN. Selain FR0081, investor dapat mulai mencermati FR0082, FR0080, dan FR0082 jelang lelang SUN Selasa pekan depan.

-REVIEW (July 9, 2020)-
-PRICE OF BENCHMARK SERIES-
FR0081 (5yr): -1.3 Bps to 100.46 (6.38%)
FR0082 (10yr): -2.8 Bps to 99.48 (7.06%)
FR0080 (15yr): -1.3 Bps to 99.55 (7.54%)
FR0083 (20yr): -2.5 Bps to 99.20 (7.57%)

-YIELD OF GLOBAL BONDS-
UST 2yr: -0.008 point to 0.15%
UST 5yr: -0.017 point to 0.28%
UST 10yr: -0.051 point to 0.61%
UST 30yr: -0.087 point to 1.31%
German Bund 10yr: -0.023 point to -0.46%
UK Gilt 10yr: -0.024 point to 0.15%

-CDS OF INDONESIA BONDS-
CDS 2yr: +1.61% to 51.17
CDS 5yr: +0.13% to 123.06
CDS 10yr: +1.21% to 193.30

-CRUDE OIL PRICES-
WTI: -3.12% to USD39.62/Barrel
BRENT: -2.17% to USD42.35/Barrel