Market Recap
Kemarin, IHSG ditutup melemah, ditekan oleh sektor perbankan dan infrastruktur. JCI’s Top Losers: Mining (-1.1%), Consumer (-0.9%), Infrastructure (-0.6%).

INNI index ditutup melemah senada dengan kinerja IHSG, ditekan oleh saham saham di sektor pertambangan batubara seperti ADRO (-2,5%) dan PTBA (-2,3%). Sektor pertambangan masih berada di dalam tren penurunan. Hal ini tercermin dari Harga Batubara Acuan (HBA) pada bulan Juli menjadi terendah sejak September 2018 lalu.

Daily Foreign & Domestic Sector Movement
Kemarin, IHSG masih mencatatkan net sell senilai Rp213 miliar. Bursa asia mayoritas ditutup melemah dipicu oleh perang dagang antara Jepang dan Korea Selatan terkait dengan perselisihan mengenai tenaga kerja. Sehubungan dengan hal ini, Jepang memperketat ekspor bahan baku teknologi ke Korea Selatan.

Investor domestik mencatatkan net sell pada sektor aneka industri senilai Rp67 miliar dan sektor agrikultur sebesar Rp38 miliar.

Download laporan lengkapnya di SINI.